
Pada artikel sebelumnya, saya sudah menjelaskan tentang apa itu jasa ekspedisi dan bagaimana cara kerjanya. Dan perlu untuk Anda ketahui, jasa ekspedisi itu biasanya dikelola oleh perusahaan ekspedisi.
Apakah perusahaan ini ada di Indonesia? Jawabannya ada. Bahkan bukan cuma satu atau dua perusahaan saja, melainkan lebih dari itu.
Dan biasanya perusahaan ekspedisi bekerja sama dengan perusahaan e-commerce dalam pengiriman barang milik penjual kepada pembeli.
Contoh Perusahaan Ekspedisi Populer di Indonesia
Sebenarnya ada banyak sekali perusahaan yang bergerak di bidang jasa ekspedisi, namun beberapa yang populer dan sering dipakai masyarakat Indonesia adalah sebagai berikut :
JNE Express
Salah satu jasa ekspedisi terbaik dan terpopuler di Indonesia adalah JNE Ekspress atau PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir. Perusahaan ini memiliki kantor pusat di Jl. Tomang Raya No. 11 Jakarta Barat.
JNE telah hadir sejak tahun 1990 dan terus bertumbuh dan berkembang sampai saat ini. JNE telah hadir di lebih dari 6000 lokasi di seluruh Indonesia dan jumlah karyawan yang sudah mencapai 4000 orang.
Salah satu bukti perusahaan JNE memiliki pelayanan dan manajemen yang baik adalah mendapatkan sertifikasi ISO 9001:2008.
J&T Ekspress
Perusahaan ekspedisi lainnya yang tidak kalah bagus adalah J&T Ekspress atau PT Global Het Ekspress. Perusahaan ini didirikan sejak 20 Agustus 2015 dan kantor pusatnya berada di Jakarta.
J&T Ekpress melayani hingga seluruh Indonesia tanpa perantara pihak ketiga serta beroperasional penuh 365 hari. Bahkan bukan hanya di Indonesia saja, sejak tahun 2019 J&T Ekspress sudah hadir di beberapa negara seperti Filipina, Thailand, Kamboja, dan Singapura.
POS Indonesia
Berbicara soal ekspedisi, tidak lengkap rasanya bila belum menyebut PT Pos Indonesia. Tahukah Anda? Jika Pos Indonesia merupakan perusahaan yang sudah sangat tua di Indonesia, telah hadir sejak 1746.
Anda mungkin belum lahir pada saat itu. Berbeda dengan perusahaan sebelumnya, PT Pos Indonesia bukanlah perusahaan swasta melainkan perusahaan milik negara atau BUMN.
POS Indonesia bukan hanya menerima jasa ekspedisi saja, melainkan juga jasa pengiriman uang dan kargo. Sebagai perusahaan tua, POS Indonesia tetap mampu bersaing dan bertahan sampai saat ini.
TIKI
Perusahaan ekspedisi populer selanjutnya adalah TIKI atau PT Citra Van Titipan Kilat. Perusahaan ini pertama kali berdiri di Jakarta pada tahun 1970.
TIKI menawarkan banyak sekali layanan menarik dengan tarif yang terjangkau seperti same day service, overnight service hingga trucking service. Sampai saat ini, perusahaan TIKI memiliki jaringan operasional di 65 kota besar Indonesia, 500 kantor perwakilan, lebih dari 3700 gerai dan lebih dari 6.000 karyawan siap membantu memberikan pelayanan terbaik.
Nah itulah dia beberapa contoh perusahaan ekspedisi populer di Indonesia. Masing-masing perusahaan tentu saja punya kelebihan dan kekurangan, tapi semuanya layak Anda pilih.